Headlines News :
Home » » Jefry Noer Tegur Keras Kadiskes Kurang Memaksimalkan Pelayanan Puskesmas 24 Jam

Jefry Noer Tegur Keras Kadiskes Kurang Memaksimalkan Pelayanan Puskesmas 24 Jam

Written By Achmad Bawazir on Jumat, 06 Februari 2015 | 22.18.00


Bangkinang Kota-Sabdarepublik.com ------ Jum'at (06/02/2015) dalam rangka memperingati hari jadi Kabupaten Kampar telah berusia 65 tahun,pukul 07.30 Wib seluruh jajaran Muspida Kampar melaksanakan apel bersama di lapangan area erkantoran Bangkinang Kabupaten Kampar.

Dengan pelaksana Upacara sebagai berikut :
1.Bupati Kampar Jefry Noer (Inspektur Upacara)
2.Asisten Kepemerintahan Amad Yudha (Pembina Upacara)
3.Kapten Arhanut Didik Sukardi (Komandan   Upacara)
4.Ketua DPRD Kampar H.Amad Didin (Pembacaan Visi Kampar)
5.Kepala Badan Keluarga Berencana Ir.H.Cokro Aminoto (Pembacaan misi) Kab.Kampar)
5.Anggota Satpol-PP Kampar Mitra Z (Pembacaan UUD 1945)
6. Anggota Pascibraka Kampar (Pengibar Merah-Putih
7.Kepala Kantor Kementrian Agama Kampar Drs.H.Ayunus,MA (Pembacaan Doa)

        Dalam pelaksanaan apel bersama,Jefry Noer menyampaikan agar masyarakat di usia Kabupaten Kampar ini yang berusia 65 Tahun dapat mengisi dan menyongsong Kabupaten Kampar. Dan selama 65 Tahun,Kabupaten Kampar di propinsi sudah dapat dikategorikan umur manusia sudah sesepuh,harus dapat menunjukkan jati diri Kabupaten Kampar sebagai Serambi Mekahnya Riau dimata masyarakat luar.

       Ditambahkannya lagi, dari 2011 Akhir Pemkab Kampar telah menjalani visi dan misi 5 Pilar pembangunan yang telah di kerucut menjadi 3 (Tiga) Zero.

       Alhamdulillah dari hasil meeting kita yang tadinya kemiskinan adalah 22,48% kalau menurut daftar statistik hanya sekian % maka di tahun 2012 telah berkurang 3% dan terus di taja di tahun 2013 menurun menjadi 6,7% dibagi 12.maka 12,sekian % kemiskinan Kampar menurut tolak ukur Kampar.Maka Stack holder harus tau berapa tolak ukur itu?,tolak ukur anak 2 dengan penghasilan di bawah Rp 1,3 Juta kebawah itu miskin,sementara anak lebih 2 dengan penghasilan Rp 1,5 juta itu juga miskin.

      Dan di tahun 2014 dan 2015 belum dilakukan Meping,Jefry minta Sekda melalui Camat untuk segera melakukan meping berapa jumlah Kemiskinan tentunya dengan harapan kemiskinan hanya mencapai 6% s/d 7%."Ujarnya

     Bupati Kampar, jefrry Noer juga memaparkan tentang didunia pendidikan Pemkab Kampar telah memberikan hak kepada siswa-siswi miskin,dengan memberikan biaya gratis dari SD hingga SMA bagi anak-anak yang tidak mampu. Serta kita telah memberikan pakaian di tahun 2012 dengan jumlah 10.000 siswa-siswi, dan ditahun 2013 dengan jumlah 32.0000 siswa-siswi buat anak SD sehingga total yang kita berikan 42.000 yang diberikan berupa baju,sepatu dan tas.Ditahun 2014 juga telah diberikan 10.000 stell baju buat anak siswa-siswi SMP dan 1.500 stell untuk siswa-siswi SMA.

      Diharapkan program tersebut tidak ada lagi anak-anak yang tidak mampu,jikapun ada berarti ada masalah harap untuk di benah segera

       Diakhir amanat yang disampaikan oleh Jefry Noer,meminta kepada Kepala dinas kesehatan, H Herlyn Rahmola agar  melakukan pembenahan-pembenahan  di sektor pelayanan kesehatan di Kabupaten Kampar yang ada di puskesmas-puskesmas di Kabupaten Kampar.

"Saya minta  dimanapun sasaran pelayanan kesehatan selama 24 jam terhadap masyarakat,ternyata di hari Sabtu dan Minggu masih ada saja  yang tutup.Jikapun buka,petugasnya pula yang tidak ada dan ntah kemana perginya sehingga pelayanan kesehatan di puskesmas 24 jam seperti yang di harapkan belum seluruhnya maksimal." Pungkas dan tegur Jefry Noer buat Kadiskes Kabupaten Kampar. (Ismail Sarlata)
Share this post :

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. sabdarepublik - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger